Sabtu, 12 Maret 2011

Kebaikan kecil.

Picture; From Gettyimages.
*
*
Orang orang yang berkunjung ke sebuah pantai sering
melihat seorang perempuan tua,yang kelihatannya selalu
sedang memungut sesuatu dari pantai.
Karena tidak tau apa yang dikerjakan perempuan tua tersebut,
dan penampilannya lusuh, mereka cenderung menganggap
perempuan itu gila.
Mereka yang berpapasan dengan perempuan tua tersebut,
biasanya menghindar, dan pengunjung melarang
anak anak mereka berada dekat perempuan tua itu.
Belakangan mereka tau, bahwa perempuan tua yang mereka
anggap gila tersebut, memunguti-
botol atau gelas yang pecah dipantai, supaya pecahan pecahan
kaca tidak menusuk kaki para pengunjung pantai.
.
Seorang teman yang setiap hari jalan pagi, selalu berjalan sambil-
menunduk, melihat apakah ada paku atau benda tajam
di permukaan jalan.
Ia memunguti paku dan benda benda tajam yang ia
temukan dan melemparkannya ke selokan.
Ia berkata, 'supaya mobil atau motor yang lewat,
tidak kempes ban nya, mana tau,mereka yang lewat
sedang terburu buru, kasihan jika harus membuang waktu
mengganti ban, ....'
.
Banyak kebaikan kebaikan kecil yang dapat
kita lakukan sehari hari tanpa harus diketahui
orang lain.
Tidak usah menunggu untuk membuat kebaikan
besar, seperti, mendirikan sekolah gratis, rumah sakit gratis,
panti asuhan, dll, buatlah kebaikan kecil setiap hari.
Kebaikan besar itu, bisa terdiri dari banyak
kebaikan kecil.
.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar